Tampilkan postingan dengan label Pengetahuan Unik. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pengetahuan Unik. Tampilkan semua postingan

Senin, 31 Desember 2012

7 Hewan Herbivora Terganas

Walau hewan-hewan ini tidak memakan daging tapi daftar 7 hewan herbivora terganas di dunia ini memang benar-benar ganas dalam kelompoknya. Hewan-hewan ini tidak segan-segan untuk menyerang hewan lain atau siapa saja yang mengganggu mereka sengaja atau tidak sengaja di daerah otoritasnya, mari kita simak 7 hewan herbivora terganas di dunia ini.

1. Gelada Baboon
Gelada Baboon adalah salah satu primata berbadan besar yang berasal dari daerah Afrika Timur terutama dari daerah Eithiopia, makanan mereka terdiri dari rumput dan daun. Gelada baboon terbiasa hidup damai bersama kelompoknya, namun saat salah satu anak atau anggota kelompoknya merasa terancam, maka mereka akan segera menyerang secara membabi-buta dengan gigi tajam dan cakar mereka, tak peduli itu manusia atau hewan lain yang lebih besar dan buas

2. Bison Amerika
Bison adalah salah satu hewan ternak liar yang berasal dari Amerika, berat seekor bison bisa mencapai 1 ton. Mereka akan sangat berbahaya jika Anda menunjukkan tanda-tanda menyakiti anak-anak mereka atau jika Anda memasukkan wilayah mereka, dengan senjata utama mereka yang berupa tanduk kuat, mereka akan menyerang musuhnya secara membabi-buta dan secara serempak.


3. Gorila
Gorila memiliki lengan besar dan gigi taring mereka yang tajam bak pisau. Mereka dapat berjalan lebih cepat daripada manusia, seekor gorila yang jengkel dapat membunuh Anda dalam waktu beberapa detik hanya dengan menggigit anda serta mancabik-cabik kulit dan daging anda.


4. Kasuari
Burung kasuari adalah salah satu spesies burung terbesar di wilayah Papua new Guinea dan Australia, burung Vegetarian yang biasanya sangat gemar dengan wortel dan pepaya ini memang tak memiliki paruh yang cukup tajam, namun tendangan kakinya sangta mematikan, perpaduan ketajaman cakar dan tenaga tendanganya mungkin cukup untuk membawa anda ke rumah sakit hanya dengan satu tendangan.


5. Badak
Hampir semua orang di dunia sepakat bahwa binatang yang satu ini adalah salah satu spesies paling berbahay di dunia. hewan Herbivora ini sangat kuat dan sangat besar, larinya pun sangat cepat, saat merasa terancam, badak ini akan menyerang musuhnya dengan cara menyeruduknya dengan keras, dan bisa dipastikan nasib sang musuh jika terkena tubrukan badanya secara mutlak.


6. Babi Hutan
Walaupun hewan ini bukan termasuk herbivora sejati (di saat terdesak, hewan ini bisa memakan daging), namun kami tetap memasukanya ke dalam daftar. babi hitan atau sering lazim disebut dengan Celeng mempunyai ukuran yang besar, Mereka dapat mencapai berat lebih dari 250 kilogram. Gigi-gigi tajamnya sanggup menembus kulit dan merobek kulit anda.


7. Cape Buffalo
Cape Buffalo termasuk vegetarian paling berbahaya di Afrika. tanduk mereka yang panjang dan tajam serta bobot tubuh mereka yang bisa mencapai setengah ton membuat hewan ini sangat ditakuti oleh pemburu. mereka bisa menyerang dengan brutal dan yang terburuk adalah mereka kadang menyerang secara bergerombol.


Kamis, 13 Desember 2012

7 Makanan Yang Dapat Membersihkan Nikotin Dalam Tubuh



Merokok adalah kebiasaan buruk yang berbahaya bagi kesehatan. Kita semua tentu tahu itu. Namun pada kenyataannya, banyak orang masih berkutat pada kebiasaan buruk tersebut. 

Nikotin adalah zat adiktif yang ditemukan pada tembakau. Zat ini bisa meningkatkan tekanan darah dan risiko kerusakan paru-paru. Selain itu, efek nikotin akan berlangsung selama bertahun-tahun, meskipun seseorang sudah berhenti merokok. Berikut adalah makanan sehat yang baik untuk mengeluarkan sisa nikotin dalam tubuh, seperti dilansir Boldsky.

1. Brokoli
Sayuran berdaun hijau ini merupakan sumber makanan yang kaya akan vitamin C dan B5. Kebiasaan merokok mengurangi kandungan vitamin C dalam tubuh. Dengan makan brokoli, Anda bisa mengurangi kadar nikotin dari tubuh. 

2. Jeruk
Jeruk merupakan sumber makanan yang kaya vitamin C. Anda dapat meningkatkan metabolisme tubuh dan mengurangi stres dengan minum jus jeruk secara teratur.

3. Wortel
Nikotin "bersembunyi" di tubuh selama 3 hari, ketika Anda merokok sekali. Kebiasaan buruk itupun lambat laun merusak tampilan kulit Anda. Dengan demikian, konsumsi jus wortel - yang kaya akan vitamin A, C, K, dan B - yang membantu menghilangkan nikotin dari sistem tubuh. 

4. Bayam
Bayam adalah sayuran berdaun hijau yang kaya akan asam folat. Jumlah nikotin dalam tubuh bisa mempengaruhi kesehatan janin. Setelah berhenti merokok, segera konsumsi bayam untuk menghilangkan nikotin dari tubuh.

5. Kiwi
Kiwi dapat membantu menghilangkan nikotin dari tubuh. Buah ini merupakan sumber makanan yang kaya akan vitamin C, A, E. 

6. Berries
Semua jenis berries sangat baik untuk dikonsumsi karena mengandung banyak antioksidan. Berries juga membantu menghilangkan jumlah nikotin dari tubuh.

7. Air
Merokok menyebabkan dehidrasi. Menurut para ahli, Anda dapat berhenti merokok dan mengurangi nikotin dengan memperbanyak konsumsi air.

Merokok merupakan kebiasaan tidak sehat yang memperparah kondisi tubuh. Jika tidak sekarang, lantas kapan Anda akan berhenti melakukannya.

Rabu, 12 Desember 2012

Sejarah Kehebatan mobil Hybrid

Mobil hybrid, mobil bertenaga bahan bakar minyak dan listrik menjadi pilihan produsen beberapa tahun belakangan. Tujuannya tentu sebagai solusi agar lebih ramah lingkungan, juga menghemat konsumsi BBM.

Berbagai pabrikan besar sekarang gencar memasarkan mobil hybrid. Toyota saja kabarnya sudah memiliki 14 varian, lalu Ford, Cadillac, Chevrolet, pokoknya hampir semua produsen. 


Faktanya, mobil hybrid sudah dikembangkan sejak awal kemunculan mesin roda empat. Pelopornya adalah Porsche yang memperkenalkan Semper Vivus di tahun 1900. 

Lalu di tahun 1916 ide Porsche ini diikuti oleh Woods Dual Power Model 44 Coupe. Mobil ini dibuat oleh Clinton Edgar Woods yang mampu berjalan 15 Mph, dan kecepatan maksimal hingga 30 Mph. Mobil Woods ini memakai mesin empat silinder dipadu satu set baterai. Woods juga mendirikan pabrik Woods Motor Vehicle Co.

Ironis, umur mobil hybrid tidak panjang. Sebabnya adalah penemuan berbagai ladang minyak yang berlimpah di tahun 1930-an hingga 1960-an. Semua orang seolah dibutakan oleh 'emas hitam' ini karena lebih menjanjikan kekayaan berlimpah. Memang, negara-negara penghasil minyak mengalami surplus ekonomi. Contoh yang nyata negara-negara Arab hingga Brunei. 

Amerika menjadi negara paling 'gelap mata' bila menyangkut minyak. Invasi atas nama demokrasi di negara-negara Arab diduga karena sumber energi tersebut. Indonesia pun boleh jadi termasuk negara yang berhasil 'dikibuli' dengan mudah.

Akibatnya mobil hybrid seolah mati. Jangan harap meraih untung bila nekad menjual produk tersebut. Selain gara-gara minyak, tudingan miring soal mobil hybrid yang tidak lincah dan belum mencapai kecepatan memuaskan jadi penyebab.

Setelah tahun 1990-an, ketika dunia mengalami krisis sumber daya minyak, teknologi ini pun mulai dilirik kembali. Toyota menjadi produsen yang dikenal berupaya mempopulerkan jenis mobil ini. 


Di tahun 1997, Toyota memperkenalkan Prius dan telah diproduksi secara masal. Prius menjadi jawaban atas kendala-kendala mobil hybrid. Dan kini, mobil-mobil mewah pun juga banyak mengadopsi teknologi hybrid. Infiniti M Hybrid misalnya, punya interior yang mewah. Begitu juga dengan Mercedes Benz S Class Hybrid. Serta Porsche Panamera S Hbyrid yang masuk jajaran mobil hbyrid kelas atas karena semakin canggih.

Tak cuma itu. Mobil militer pun ikut-ikutan mengusung teknologi hybrid. Humvee hybrid sudah dipakai pihak militer Amerika dan diikuti truk-truk berteknologi sama. Ya, setelah menjadi anak tiri, kini mobil hybrid semakin dipuja layaknya anak emas. Begitulah siklus jaman...

Mengapa Telapak Tangan Sering Berkeringat?

Tangan berkeringat bisa tergolong masalah wajar dan tidak. Adalah wajar kalau terjadi dalam kondisi tertentu, seperti misalnya gugup menghadapi orang lain. Namun menjadi tak wajar kalau tanpa penyebab.

Mitos yang berkembang menyebutkan tangan berkeringat sebagai tanda gangguan jantung. Apakah benar?


Keringat pada telapat tangan - atau telapak kaki yang kerap muncul tiba-tiba bisa disebabkan oleh banyak hal. Diantaranya dua hal berikut:

1. Hipertiroidism. 

Yaitu, suatu kondisi di mana hormon tiroid diproduksi berlebihan. Untuk diketahui, hormon ini diproduksi oleh kelenjar tiroid atau kelenjar gondok yang ada di bagian depan leher kita (untuk lelaki, dekat jakun).

Gejala hipertiroid, selain keringat yang berlebihan (juga di tangan dan lengan) adalah badan menjadi kurus, berat badan turun, gelisah, berdebar-debar, tangan tremor, gemetaran, tidur tidak nyenyak, otot lengan atas dan paha terasa melemah.

Bila mengalami juga gejala-gejala tersebut, ya ada baiknya langsung memeriksakan diri ke dokter. Biasanya dokter akan memeriksa leher kamu, kemudian menganjurkan periksa darah untuk mengukur kadar hormon tiroid, T4 misalnya. Hipertoidism dapat diobati.


2. Hiperhidrosis Primer.

Hiperhidrosis Palmar atau telapak tangan berkeringat sebenarnya bukanlah penyakit kelainan jantung, walaupun sesungguhnya berhubungan dengan saluran jantung, namun faktor genetika juga merupakan salah satu penyebab hiperhidrosis palmar.

Pengobatan dokter pun bisa amat bervariasi dari mulai olesan larutan aluminum chloride (hexahydrate), minum obat golongan beta-blocker, sampai operasi simpatektomi (thoracoscopic sympathectomy). Yaitu operasi yang di lakukan di sekitar daerah ketiak, kemudian salah satu dari jaringan syaraf yang berhubungan dengan telapak tangan dijepit atau dipasang klep.

Alternatif lainnya adalah dengan melakukan terapi botox di telapak tangan, namun karena sifatnya yang tidak permanen, kemungkinan besar jika masa waktu dari terapi tersebut habis, maka kondisinya akan kembali pada kondisi awal.


Tips

Cara termudah bagi yang sering mengalami tangan berkeringat adalah menggunakan bedak bayi. Pakailah setiap kali sesudah cuci tangan. 

Keringat juga bisa bertambah saat kondisi gelisah atau mengasup minuman berkafein. Karena itu sebisa mungkin hindari konsumsi kopi, teh kental, serta minuman karbonat.

Monumen Paling Menakjubkan di Dunia

Karya seniman memang kadang tidak dapat kita duga hasilnya.. beberapa karya bisa dibilang menakjubkan.Berbagai tempat di dunia ini mempunyai monumen-monumen yang menjadi simbol di tempat tersebut..,mulai dari yang sederhana sampai yang megah. Berikut ini gue coba mengarsipkan monumen-monumen yang tertinggi dan menakjubkan di dunia ini.Semoga menjadi motivasi bagi para seniman-seniman yang membaca artikel ini.Check this out !!

Ushiku Daibutsu, Japan.
Monumen tertinggi yang ada di dunia berada di Ushiku, Japan. Rampung pada tahun 1995. Mempunyai tinggi 120m dari tanah,termasuk 10m dari tinggi pelatarannya dan 10m tinggi teratai pada monumen tersebut.Didalam monumen tersebut telah disediakan sebuah lift untuk pengunjung yang bisa membawa pengunjung hingga ke ketinggian 85m,tempat dimana ada satu pelataran lagi untuk melihat pemandangan sekitar dari atas. 





Bayhan, Afghanistan.
Budha of bayhan ini adalah monumen patung berbentuk budha yang dibuat di tebing Afghanistan.terletak sekitar 230km dari utar kota Kabul,mempunyai tinggi sekitar 55meter. Namun sayangnya monumen ini dihancurkan oleh organisasi Taliban pada tahun 2001 lalu.Dapat dilihat di foto bawah ini,bahwa sebagian wajah patung tersebut akhirnya rusak.Kemudian dalam misi membangun kembali bagian yang rusak tersebut,beberapa negara dan organisasi ikut berpartisipasi. Diantaranya,Jepang,Swiss,UNESCO dan yang beberapa negara lainnya.




Lanshan, China.
Monumen yang dibuat di tebing ini bertempat di lanshan,china.Mempunyai tinggi sekitar 71m dari tanah.Menjadi salah satu tempat pariwisata terkenal di kawasan tersebut.Setiap harinya beribu-ribu turis datang ke tempat tersebut,baik pengunjung lokal maupun dari luar negri. 




Motherland,Kiev, Ukraine.
Patung motherland dari kiev ini adalah monumen yang di buat untuk mengenang perang dunia ke-2 yang di sebut juga Great Patriotic War.Patungnya mempunyai tinggi 62m,namun secara keseluruhan mempunyai ketinggian 102m.




Liberty Island, New York.
Monumen ini disumbangkan oleh Prancis kepada Amerika pada tahun 1886,berdiri di antara Liberty Island,New York di dekat pelabuhan.Monumen ini terbuka bagi semua pengunjung.




Guanyin, Sanya, China.
Monumen ini berada disebuah propinsi kecil Hai Nan,China.Tepatnya di taman Yalong Wan yang terletak sekitar 7,5km dari pantai Sanya city.Patung setinggi 108m ini rampung pada mei 2005 dan menjadi salah satu monumen tertinggi didunia. 





Rio de Janeiro, Brazil.
Patung ini menjadi karya besar bagi warga Rio De Janiero,Brazil.Monumen sosok Yesus Kristus ini mempunyai tinggi 32m dan berat 1000ton.Berlokasi di atas gunung Corcovado yang mempunyai tinggi 710m di Tijuca Forest National Park.Dari atas gunung tersebut,seluruh bagian kota tersebut dapat terlihat. 

 

 




Jakarta, Indonesia.
Monumen nasional atau yang sering di sebut sebagai Tugu Monas ini terletak di pusat kota Jakarta,Indonesia. Dengan tinggi 137m ,monumen yang menjadi simbol dari kebangkitan indonesia ini dibuat pada tahun 1961 oleh Presiden Soekarno namun tidak selesai sampai tahun 1975 oleh Soeharto. Puncak dari monumen ini berbentuk api dan terbuat dari 14,5 ton perak yang dilapisi emas seberat 35kg. Pengunjung dapat melihat isi kota dari atas dengan fasilitas lift di dalam monumen tersebut. 

 



Moscow, Rusia.
Patung Peter I ini menjadi pahatan tertinggi di dunia. 

 

 



Huangdi and Yandi, China.
Monumen kuning raja Huangdi dan Yandi ini berada di cina,dengan tinggi 103m.

 

 



Volgograd, Russia.
Patung yang juga bernama "motherland" ini.Rampung pada tahun 1967.Terbuat dari 7900ton semen oleh Nikolai Nikitin.Tinggi Keseluruhan termasuk dengan pedang adalah 169m.

 


Menarik bukan karya seniman-seniman ini? Masih ada menara eiffel sih,namun menurut para ahli,itu tidak termasuk monumen karna tidak terbuat dari bahan pahatan melainkan dari baja..

9 Fakta Yang Wajib Diketahui Tentang Perokok Pasif


Perokok pasif adalah orang yang secara tidak langsung menghirup asap rokok dari orang yang mengisap rokok, risiko kesehatan yang didapat juga hampir sama bahanya dengan perokok aktif.

Nah berikut ini 9 fakta yang harus Anda ketahui tentang perokok pasif, seperti dikutip dari detik.com mau tahu apa aja itu simak berikut ini.

1. Anda dapat menjadi perokok pasif ketika Anda menghirup udara yang telah tercemar oleh asap produk tembakau dimanapun Anda berada.

2. Pada orang dewasa, perokok pasif dapat menyebabkan penyakit jantung dan pernapasan yang serius, termasuk penyakit jantung koroner dan kanker paru-paru. Bayi yang menjadi porokok pasif dapat menyebabkan kematian mendadak dan pada wanita hamil akan menyebabkan berat lahir bayi yang rendah.

3. Sekitar 40 persen dari anak-anak yang menjadi perokok pasif, umumnya terpapar asap rokok di lingkungan rumah. Sebanyak 31 persen kematian yang diakibatkan oleh perokok pasif terjadi pada anak-anak.

4. Remaja yang menjadi perokok pasif di lingkungan rumahnya, meningkatkan keinginan untuk mulai merokok sampai dua kali lipat lebih besar dibanding remaja lain yang tidak menjadi perokok pasif.

5. Para perokok pasif memiliki beban ekonomi hingga 10 persen untuk keperluan biaya kesehatan terkait paparan asap rokok.

6. Area merokok yang terpisah atau ventilasi tidak melindungi orang yang non perokok dari asap rokok. Asap rokok tetap dapat menyebar dari area merokok menuju area bebas rokok, bahkan jika pintu antara dua daerah tersebut tertutup.

7. Tidak ada tingkatan aman terhadap paparan asap rokok. Satu-satunya cara melindungi diri dari efek berbahaya menjadi perokok pasif adalah dengan menciptakan lingkungan yang 100 persen bebas asap rokok. Hal ini diatur dalam pasal 8 Framework Convention on Tobacco Control yang dinyatakan oleh WHO.

8. Ada lebih dari 4000 bahan kimia dalam asap tembakau. Sekitar 250 bahan kimia telah diketahui berbahaya bagi kesehatan dan lebih dari 50 bahan kimia berpotensi menyebabkan kanker. Laporan menunjukkan bahwa ada sekitar 600.000 kematian yang dialami oleh perokok pasif per tahunnya.

9. WHO kini mulai mencanangkan ketentuan untuk mengendalikan penggunaan tembakau di dunia. Hal ini berguna melindungi orang yang bukan perokok menjadi perokok pasif oleh ulah para perokok yang tidak bertanggung jawab.

Selasa, 11 Desember 2012

"Al-Qur'an" Kitab Sastra yang Mempesona


Saya yakin, Alquran akan tetap relevan tanpa batas ruang dan zaman.
Allah tak memberi Muhammad (mujkizat) ”kesaktian” seperti yang Dia berikan pada Musa dan Isa karena umat Muhammad sudah matang dalam berpikir (setidaknya bila dibandingkan dengan umat sebelumnya). Saya tak bisa memungkiri bahwa Jibril membawa turun Alquran setelah firman Allah itu ”diterjemahkan” ke bahasa manusia (Bahasa Arab). Yang perlu digaris bawahi: meskipun Alquran berbahasa Arab, bukan berarti ia produk budaya (muntaj tsaqofi). Lalu, apa tujuannya?

Sebelum Tuhan mengutus Muhammad, bangsa Arab tersekat-sekat. Mereka membangga-banggakan suku, ras, dan nasab. Saling menghina dan tak menutup kemungkinan berakhir di medan perang. Tapi bangsa Arab adalah orang-orang yang cerdas: mereka menghina dengan puisi-puisi indah sebagai medianya, bukan umpatan-umpatan, dengan mata menyala seperti jago merah yang akan memangsa ranting-ranting kering, seperti di pasar-pasar tradisional di negara kita.

Mereka juga cerdik menyusun pujian dan puisi cinta yang memabukkan. Bangsa Arab adalah penyair-penyair yang layak diperhitungkan, tak berlebihan bila saya katakan demikian.

Dan untuk itu, Alquran diturunkan dengan bahasa sastrawi tak tertandingi: ”kitab sastra” mempesona yang membuat pujangga Jahiliyyah terheran-heran, demikian cerita Muhammad Utsman Ali dalam bukunya, Fi Adab-il Islam-i: Ashr an Nubuwwah wa Ar Rasyidin wa Bani Umayyah: wa Dirasah Washfiyyah-Tahliliyyah. Bahkan pada periode awal Islam, Sastra Arab sempat vakum karena mereka terlena dengan gaya bahasa Alquran yang begitu mempesona.

Cerita itu begitu terkenal, setidaknya bagi pegiat Sastra Arab. Tapi, pertanyaan kita, apakah Alquran diturunkan sebagai tandingan karya sastra penyair Jahiliyyah?

Saya berani menegaskan, tidak. Pasca-kenaikan Isa Al Masih, tampaknya orang tak mengamalkan ajarannya lagi. Injil direvisi total, Isa dan ruhul qudus (melalui berbagai tahap Konsili) dituhankan. Umat manusia perlahan menganut paganisme kembali.

Bagi pembaca, yang mungkin kristolog, tentu sudah mafhum hal ini. Setelah Isa diangkat dan para sahabatnya tak lagi ada, penganut Kristen jadi minoritas; mereka harus berjuang menyelamatkan selembar nyawa dari kejaran para paganisme. Merekalah Kristen yang pertama (Yudeo-Christian).

Perusak pertama ajaran Isa adalah Paulus. Al Razi dalam Tafsir Al Razi, menceritakan awal kebohongan Paulus: waktu itu, Paulus sedang memacu kudanya. Sekonyong-konyong, kudanya terjatuh. Dan, ia terlepar jauh. Saat itu, Paulus mendengar pesan Isa agar ia menyebarkan ajaran Kristian. Sebagai orang yang paling berdosa ia meminta ampun dan bertobat sambil meneput-tepuk kepalanya dengan debu. Paulus merasa berdosa karena dia adalah tangan setan yang membantai pengikut-pengikut Isa.

Akhirnya, ia datang ke tempat para murid Isa. Terjadi perdebatan menegangkan: antara menerima dan menolak, tentu. Tapi berkat pengaruh Barnabas, ia diterima. Lalu, ia ditempatkan di pertapaan. Tapi di sana Paulus bukan bertaubat. Sebaliknya, ia menggunakan kesempatan itu untuk menyusun doktrin-doktrinnya.

Diantara peran Paulus: menghilangkan khitan yang merupakan syariat Musa dan Isa, juga merubah agama Kristen jadi agama terbuka, bukan lagi ajaran yang khusus untuk bangsa Yahudi, tulis Almarhum Saih Ali Husaen, dalam bukunya, Al Aqidah: Baina-al Wahy-i wal Falsafat-i wal Ilm-i. Dan masih banyak lagi.

Maka, Allah mengutus Muhammad dan memberinya Alquran untuk menyegarkan kembali (baca: naskh) agama-kitab para pendahulunya yang sudah tinggal nama.

Waktu itu, ketika malaikat Jibril kali pertama membawa wahyu pada petapa buta aksara, orang-orang Yahudi sudah menyebar kemana-mana. Tak terkecuali di semenanjung Arab. Pun, masyarakat Arab di sekitar ka’bah sudah jadi paganisme kembali.

Tak bisa memungkiri bahwa Jibril membawa turun Alquran setelah firman Allah itu ”diterjemahkan” ke bahasa manusia (Bahasa Arab), tapi yang perlu digaris bawahi: meskipun Alquran berbahasa Arab, bukan berarti ia produk budaya (muntaj tsaqofi). Lalu, apa tujuannya?

Agar bisa dipahami dan dibumikan oleh para pembacanya. Dan, dengan gaya bahasa sastrawi yang mempesona,

Alquran tak bertujuan menandingi karya sastra pentolan para penyair Jahiliyyah (fuhul-u al syu’ara’-i al jahiliyyat-i), tapi menunjukkan bahwa ada pencipta ”di luar” Yang Maha Sempura. Sang Pencipta yang firman-Nya saja (setelah dikondisikan dengan bahasa manusia) begitu mempesona dan sempurna, sampai membuat mereka terheran-heran. Hanya Yang Maha Sempurna yang mampu menciptakan ”karya yang sempurna,” tentu.

Kitab itu adalah mukjizat Muhammad yang akan tetap relevan tanpa batas ruang dan zaman. Allah tak memberi Muhammad (mujkizat) ”kesaktian” seperti yang Dia berikan pada Musa dan Isa karena ummat Muhammad sudah matang dalam berpikir, setidaknhya bila dibandingkan dengan umat sebelumnya. Dan, akan jadi panduan moral serta berinteraksi baik vertikal maupun horizontal; kapan dan di mana pun.

Subhanallah.....