Rabu, 21 Januari 2009

Tips Download Cepat di Ziddu.com

Anda pasti sudah mengenal situs Ziddu.com kan? sebuah situs baru yang terbilang sukses karena popularitasnya langsung melejit di banding dengan situs-situs serupa. Daya tarik ziddu.com di banding situs lain adalah adanya pemberian komisi terhadap orang yang mengupload file ke ziddu.com dan file tersebut ada yang mendownloadnya. Akibat adanya pemberian komisi tersebut, maka banyak blogger yang sengaja mengupload file ke sana. Walaupun beberapa waktu yang lampau situs ziddu.com sempat di anggap sebagai situs berbahaya oleh Google, namun akhirnya sekarang peringatan tersebut di cabut kembali.

Bagi anda yang pernah mendownload file di ziddu.com , maka pasti sudah mengetahui begitu menjengkelkan.sehingga agak malas untuk mendownload kembali file dari sana. Bagaimana tidak menjengkelkan, halaman  download di penuhi dengan iklan-iklan gambar serta iklan pop-up yang bertubi-tubi muncul di layar monitor.

Dari alasan di atas, maka ada tips bagi anda yang ingin download file di ziddu dengan cepat yaitu dengan cara mematikan sementara fungsi JavaScript pada browser internet anda. Berikut adalah langkah secara lengkapnya dengan asumsi bahwa anda telah mengetahui alamat link yang mau di download di ziddu.

  1. Buka Browser internet anda.
  2. Klik menu Tools, lalu pilih Options

    tools

  3. Setelah keluar window Options, pilih tab Content kemudian hilangkan tanda ceklis di samping tulisan Enable JavaScript dan Enable Java, kemudian klik tombol OK.

    java

  4. Silahkan kunjungi alamat file yang ada di ziddu.com, dan niscaya iklan-iklan serta pop-up yang biasanya bejibun tidak akan muncul.

  5. Downloadlah file yang anda perlukan dengan jenaka tentunya Open-mouthed

  6. Setelah download selesai, tutup layar ziddu.com kemudian aktifkan kembali Enable javaScript Serta Enable Java nya.

 

Langkah di atas mengambil contoh dengan browser firefox, untuk browser lain langkahnya akan mirip.

Selamat berdownload ria di ziddu tanpa gangguan Pop-up Window.

Wordpress Plugin - WordPress Database Backup

wordpress Anda pasti mengenal julukan cracker bukan? seseorang atau sekelompok orang yang mempunyai kemampuan lebih di bidang teknologi, termasuk teknologi internet. Namun, kemampuan tersebut di gunakan untuk hal yang tidak baik dan lebih spesifik lagi adalah merusak. Di indonesia, orang atau kelompok seperti ini lebih di kenal dengan sebutan hacker, padahal jika merujuk pada buku-buku tentang IT, hacker itu adalah seseorang atau sekelompok orang yang mempunyai kemampuan lebih di bidang teknologi, termasuk teknologi internet, namun lebih cenderung bersifat baik. Jadi dengan kata lain, hacker itu bersifat baik dan yang bersifat jahat adalah cracker. Di bidang internet, seorang cracker seringkali melakukan serangan terhadap situs-situs yang ada dengan maksud merusak. Motifnya sangat beragam, mulai dari hanya sekedar iseng untuk mencoba kemampuannya sampai dengan motif bisnis.

Salah satu kekhawatiran terbesar bagi para administrator situs adalah mendapatkan serangan dari para cracker ini. Lalu bagaimana dengan nasib kita sebagai blogger? ya tentu saja kekhawatiran itu akan selalu membayang-bayangi kita setiap saat. Lalu bagaimana langkah untuk menghindari serangan tersebut? tentu saja sangat sulit, namun ada hal-hal yang bisa meminimalisir resiko serangan.

Hal pertama adalah memilih mesin yang tangguh untuk di pakai sebagai sarana kegiatan blogging. Salah satu yang terkenal tangguh yang sudah pasti anda mengetahuinya adalah Wordpress. Namun, walaupun cukup tangguh, resiko mendapatkan serangan masih ada. Oleh karena itu kita harus melakukan hal preventif yaitu dengan membuatkan backup terhadap database blog yang apabila kita mendapatkan serangan dan blog kita hancur, blog kita masih bisa di perbaiki.

Membackup database blog, hal ini terkadang terlupakan. Sebuah pekerjaan yang menyita waktu apabila sering di lakukan. Apakah ada cara yang efektif untuk membackup blog dengan mesin wordpress?

Nah, ini dia. Akhirnya setelah muter-muter kesana kemari tidak karuan, sampai juga kepada topik utama pembicaraan “backup database wordpressBig Grin. Ada sebuah plugin wordpress untuk membackup database secara otomatis, namanya WordPress Database Backup. Dengan plugin WordPress Database Backup, anda dapat membackup database secara otomatis, sehingga pekerjaan ini tidak lagi terasa berat untuk di lakukan.

Jika anda telah menginstall plugin WordPress Database Backup pada blog, anda bisa melakukan setting sesuai dengan keinginan kita, yaitu data apa saja yang mau di backup, bentuk dari backup tersebut apakah mau di simpan di server hosting blog, di download untuk di simpan di komputer anda atau bisa di kirimkan secara otomatis ke emai. Waktu pengiriman secara otomatis ke email pun bisa di atur waktunya yaitu bisa satu jam sekali , satu atau dua kali dalam sehari atau bahkan satu minggu sekali. Pokoknya pekerjaan membackup menjadi tidak akan membebani anda.

Tertarik untuk menginstall plugin WordPress Database Backup di blog anda? silahkan download saja langsung

download 

Tentu saja satu yang paling kita harapkan bersama yaitu jangan pernah mendapatkan serangan dari para cracker.

Selamat mencoba!

Senin, 19 Januari 2009

Customizing Tombol Tool Pada Browser Internet

Saya yakin banyak yang sudah mengetahui trik ini namun tidak menutup kemungkinan masih ada yang belum mengetahuinya. Jika kita membuka sebuah browser internet, maka pada layar monitor sebelah atas terlihat banyak icon-icon yang terpampang atau di sebut juga tombol tool.

toolbar

Tool-tool ini terlihat berderet ke samping dengan tertata rapi, deretan tool ini sering di sebut juga dengan toolbar.  Pertanyaannya yaitu seberapa seringkah anda  meggunakan tool-tool yang ada di toolbar tersebut? kemungkinan besar ada tombol-tombol yang tidak pernah anda gunakan.

Mungkin anda tidak pernah perduli dengan keberadaan tombol-tombol tersebut, padahal keberadaan tombol-tombol itu sedikit membebani komputer anda dalam hal loading. Jadi apabila ada tombol yang tidak pernah anda gunakan maka sebaiknya jangan di tampilkan pada toolbar browser internet anda.

Pertanyaan yang muncul kembali adalah apakah tool-tool tersebut bisa di hilangkan? jawabannya adalah bisa dan jawaban yang lebih lengkap lagi adalah anda bisa menghilangkan toolbar yang tidak di butuhkanatau anda bisa menghilangkan sebagian tool-tool yang tidak di butuhkan atau sebaliknya anda bisa menambahkan tool yang di rasa di perlukan.

Cara yang di lakukan terbilang sangat mudah, berikut adalah langkah-langkahnya :

Menghilangkan Toolbar :

  1. Klik Menu View, kemudian pilih Toolbars
  2. Hilangkan tanda ceklis ( centang ) pada toolbar yang tidak ingin di tampilkan.

    bookmarktoolbar

  3. Satu baris tool telah hilang.

  4. Selesai.

Cara di atas adalah untuk menghilangkan satu deret tool, jika anda bermaksud hanya untuk menghilangkan hanya satu atau beberapa tombol tool saja, maka caranya agak berbeda.

Menghilangkan Tombol Tool :

  1. Klik Menu View, kemudian pilih Toolbars lalu klik Customize…
  2. Atau ada cara lain untuk memilih Custimize.. yaitu sorotkan mouse komputer anda pada toolbar yang ada, kemudian klik kanan sehingga akan keluar pilihan, klik Customize.. hasilnya akan sama.

    viewtoolbar

  3. Setelah anda klik Customize…, maka akan keluar window baru yang berisi tombol-tombol tool yang disebut window Customize Toolbar.

    customizetoolbarUntitled-3

  4. Sekarang arahkan Mouse komputer anda pada tombol tool yang ingin di hilangkan, kemudian klik lalu tahan kemudian seret (dragging) dan masukan ke dalam window Customize Toolbar yang tadi muncul dan lepaskan di situ ( di drag and drop ), maka tombol yang ada pada toolbar tadi akan hllang.

  5. Ulangi pada tombol-tombol yang ingin di hilangkan termasuk Search Tool ( kotak pencarian), Activity Indicator dan yang lainnya yang d rasa tidak di butuhkan.

  6. Selesai.

Cara di atas adalah untuk mengurangi atau menghilangkan tool yang di rasa tidak di butuhkan. Sebaliknya, jika ada tombol tool yang di rasa di butuhkan namun belum terpasang pada toolbar, anda dapat menambahkannya. Caranya adalah kebalikan dari cara menghilangkan tool, berikut lengkapnya.

Menambahkan Tombol Tool :

  1. Klik Menu View, kemudian pilih Toolbars lalu klik Customize…
  2. Atau ada cara lain untuk memilih Custimize.. yaitu sorotkan mouse komputer anda pada toolbar yang ada, kemudian klik kanan sehingga akan keluar pilihan, klik Customize.. hasilnya akan sama.

    viewtoolbar

  3. Setelah anda klik Customize…, maka akan keluar window baru yang berisi tombol-tombol tool yang disebut window Customize Toolbar.

  4. Perhatikan tombol yang ada pada window  Customize Toolbar, tombol mana yang sekiranya anda ingin tambahkan.

  5. Klik pada tombol yang ingin di tambahkan lalu tahan kemudian seret pada toolbar.

  6. Ulangi pada tombol-tombol yang ingin di tambahkan.

  7. Selesai.

Contoh langkah-langkah di atas adalah menggunakan browser Firefox, untuk browser lain caranya bisa di bilang sama atau mirip.

Satu lagi sebagai tambahan yaitu trik diatas tidak hanyak berlaku pada browser internet saja namun berlaku juga untuk microsoft Office seperti Microsoft Word ataupun Microsfot excel serta yang lainnya.

Catatan terakhir yaitu semakin sedikit toolbar atau tombol tool yang di tampilkan, maka akan membuat loading sedikit cepat, dan sebaliknya semakin banyak toolbar atau tombol tool yang di tampilkan maka akan sedikit mengurangi kecepatan loading.

Semoga bermanfaat.

Minggu, 18 Januari 2009

Membuat FireFox Lebih Cepat Dengan Add-on Tweak Network

Apakah anda pengguna browser firefox? Ada banyak cara untuk membuat firefox anda bekerja lebih cepat, mungkin anda pernah membaca berbagai tips di internet untuk membuat firefox lebih cepat. Nah, sekarang kang Rohman akan memberikan satu tips untuk membuat fireox anda lebih cepat yaitu dengan menginstall add-on Tweak Network. Untuk mendapatkan add-on Tweak Network caranya sangat mudah, anda tinggal download di sini!

Cara penggunaannya sangat mudah. Setelah anda menginstall add-on Tweak Network silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini :

  1. firefox anda.
  2. Klik menu Tools. Setelah keluar pilihan, silahkan klik Tweak Network settings.

    tools

  3. Klik Tombol Power, kemudian klik tombol Apply

    tweaknetwordk

  4. Klik Tombol OK
  5. Selesai.

SEmoga dengan penambahan Tweak Network Add-on ini firefox anda bias berjalan lebih dari biasanya.

Kamis, 15 Januari 2009

Pasang Widget Google Translate (2)

Sesuai dengan janji Kang Rohman pada posting Pasang Widget Google Translate (1) bahwa akan membahas bagaimana memasang widget google translate dalam bentuk bendera. Widget ini sedikit berbeda dengan widget Google Translate yang mungkin pernah anda jumpai di internet, karena ini merupakan hasil kreasi kang Rohman selama setengah hari agar widget google translate tampak lebih menarik.

Widget yang akan terpasang adalah seperti gambar berikut, silahkan sorotkan mouse anda ke gambar-gambar bendera yang ada sehingga terlihat sedikit efek blur sebagai pemanis :

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Bagi anda yang tertarik untuk memasang widget ini, berikut adalah langkah-langkahnya :

  1. Silahkan login ke blogger dengan ID anda
  2. Klik Tata Letak
  3. Klik tab Elemen Halaman
  4. Klik Tambah Gadget

    tambahgadget

  5. Klik tanda plus (+) untuk HTML/Javascript

    html

  6. Copy paste kode google translate ke dalam kolom yang tersedia

    <style>

    .google_translate img {
    filter:alpha(opacity=100);
    -moz-opacity: 1.0;
    opacity: 1.0;
    border:0;
    }
    .google_translate:hover img {
    filter:alpha(opacity=30);
    -moz-opacity: 0.30;
    opacity: 0.30;
    border:0;
    }
    .google_translatextra:hover img {
    filter:alpha(opacity=0.30);
    -moz-opacity: 0.30;
    opacity: 0.30;
    border:0;
    }
    </style>

    <div>

    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="English" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cen&hl=en'); return false;"><img alt="English" border="0" align="absbottom" title="English" height="32" src="http://lh6.ggpht.com/_pt7i0nbIOCY/SWwjycGEnLI/AAAAAAAAA1o/7p6S3-tipsA/English_thumb%5B3%5D.png?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="French" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cfr&hl=en'); return false;"><img alt="French" border="0" align="absbottom" title="French" height="32" src="http://lh3.ggpht.com/_pt7i0nbIOCY/SWwj1AdOWZI/AAAAAAAAA1w/lWUkGNrOFYo/French_thumb%5B5%5D.png?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="German" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cde&hl=en'); return false;"><img alt="German" border="0" align="absbottom" title="German" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg8EHKgclay2_lP7el7TQZ50UqspMBNISblXgnAk8NEMWn-69g6B15OSns6TVIpayId_Vt0nkT2DNdvS3fMdBVnumrjqqX6FGPmWufxM93WQDasXwmwLHIsDSH0h6KTVrOtWO_-EV0ylG5V/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Spain" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Ces&hl=en'); return false;"><img alt="Spain" border="0" align="absbottom" title="Spain" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjAcO_WJJARhMmzFsRA3vX-CbVh9MkWRiX4y0dl-bd3RiLMtMrwxMx8sarSUMj-q1-sllxcYrCi9b6eZcawz1mnEcdS8OOI_5-yiSEnga2RmlAEwbrBZUKbWOakbEyT3x-RGSCa2o0ODRBO/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Italian" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cit&hl=en'); return false;"><img alt="Italian" border="0" align="absbottom" title="Italian" height="32" src="http://lh3.ggpht.com/_pt7i0nbIOCY/SWwj-14HeyI/AAAAAAAAA2I/TN52dIqkO9Q/Italian_thumb%5B1%5D.png?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Dutch" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cnl&hl=en'); return false;"><img alt="Dutch" border="0" align="absbottom" title="Dutch" height="32" src="http://lh5.ggpht.com/_pt7i0nbIOCY/SWwkBmKewNI/AAAAAAAAA2Q/43NEAnyNo1I/Dutch_thumb%5B1%5D.png?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
    <br /><br />
    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Russian" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cru&hl=en'); return false;"><img alt="Russian" border="0" align="absbottom" title="Russian" height="32" src="http://lh4.ggpht.com/_pt7i0nbIOCY/SWwkESa-0pI/AAAAAAAAA2Y/i0X4cKgxq3g/Russian_thumb%5B1%5D.png?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Portuguese" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cpt&hl=en'); return false;"><img alt="Portuguese" border="0" align="absbottom" title="Portuguese" height="32" src="http://lh4.ggpht.com/_pt7i0nbIOCY/SWwkG0osjzI/AAAAAAAAA2g/_kM2A16R_Ho/Portuguese_thumb%5B1%5D.png?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Japanese" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cja&hl=en'); return false;"><img alt="Japanese" border="0" align="absbottom" title="Japanese" height="32" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgvDpYwRxcyxaJc9T0V37AueD_32Qq9futKBET3aG_eq-t623VpdXV9Zf9bX2jpcOuHA00T2R2V84Qd4G3PAW68XYgiAT18452ptgfLrZTRWmh8P8SPSgTAT5yqp1UCHx24A5cSDHH0W_US/?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Korean" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Cko&hl=en'); return false;"><img alt="Korean" border="0" align="absbottom" title="Korean" height="32" src="http://lh4.ggpht.com/_pt7i0nbIOCY/SWwkMouNMKI/AAAAAAAAA2w/L5l6J-Hh8XA/Korean_thumb%5B1%5D.png?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>

    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Arabic" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Car&hl=en'); return false;"><img alt="Arabic" border="0" align="absbottom" title="Arabic" height="32" src="http://lh5.ggpht.com/_pt7i0nbIOCY/SWwkPdkvXBI/AAAAAAAAA24/A1LSG1lcuac/Arabic_thumb%5B1%5D.png?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>
    <a class="google_translate" href="#" target="_blank" rel="nofollow" title="Chinese Simplified" onclick="window.open('http://translate.google.com/translate?u='+encodeURIComponent(location.href)+'&langpair=id%7Czh-CN&hl=en'); return false;"><img alt="Chinese Simplified" border="0" align="absbottom" title="Chinese Simplified" height="32" src="http://lh6.ggpht.com/_pt7i0nbIOCY/SWwkSgrv4ZI/AAAAAAAAA3A/jQqZ1l6avts/Chinese-Simplified_thumb%5B1%5D.png?imgmax=800" style="cursor: pointer;margin-right:10px" width="24"/></a>

    </div> <div style=”font-size:10px;margin:8px 0px 3px 0px”>

    by : <a href=http://www.blogspottutorial.com/>BTF</a>
    </div>

  7. Klik tombol Simpan
  8. Selesai

Sangat mudah sekali bukan? Selamat menikmati widget google translate baru anda.

Pasang Widget Google Translate (1)

Tidak di sangkal bahwa menguasai banyak bahasa merupakan suatu aset yang tidak ternilai harganya. Banyak orang mencari rezeki untuk menghidupi keluarga hanya bergantung pada kemampuannya menguasai banyak bahasa yang di pergunakan di dunia. Memang, dengan bahasa tersebut kita bisa berkomunikasi dengan orang lain, ataupun dengan bangsa lain dengan baik .

Begitupun dengan blog kita, bahasa sangatlah penting. Apapun yang ingin kita sampaikan ke pembaca tidak akan di terima akibat ke tidak mengertian bahasa. Bagi anda yang mempunyai blog dengan pembaca dari berbagai belahan dunia, ada solusi tentang permasalahan bahasa ini. Ada suatu widget yang di buat oleh google yang bisa menterjemahkan isi blog kita ke dalam bahasa yang di pilih dengan sangat mudah, namanya Google Translate. Dengan widget Google translate anda tidak perlu lagi pusing dengan persoalan bahasa, silahkan anda berkreasi dalam blog anda dengan bahasa anda sendiri dan biarkan google translate menterjemahkan ke dalam bahasa lain.

Widget Google Translate bisa anda dapatkan di http://translate.google.com. Bentuk widget nya seperti ini :

Berikut cara memasang widget google translate di blogger

  1. Silahkan login ke blogger dengan ID anda
  2. Klik Tata Letak
  3. Klik tab Elemen Halaman
  4. Klik Tambah Gadget

    tambahgadget

  5. Klik tanda plus (+) untuk HTML/Javascript

    html

  6. Copy paste kode google translate ke dalam kolom yang tersedia

    <script src="http://www.gmodules.com/ig/ifr?url=http://www.google.com/ig/modules/translatemypage.xml&up_source_language=en&w=160&h=60&title=&border=&output=js"></script>

  7. Klik tombol Simpan
  8. Selesai

Langkah – langkah di atas adalah untuk memasang widget asli google translate, pada kesempatan yang akan dating akan saya terangkan memasang widget google translate dalam bentuk bendera hasil karya saya sendiri, di jamin bentuknya sangat menarik. Jangan lewatkan.