Sudah beberapa hari tidak ada tulisan baru di blog ini, harap
dimaklumi ya soalnya kemarin baru liburan ke bandung selama tiga hari.
Iseng melihat dokumen yang ada di shoutbox, rupanya banyak juga
pengunjung baru blog ini. Buat anda yang terbilang sebagai pengunjung
baru dan belum kenal dengan saya, salam kenal saja dari saya Kang Rohman,
sering-sering berkunjung kemari ya.
Pada kesempatan kali ini saya mau mencoba mengulas sebuah pertanyaan mengenai
bagaimana cara memasang fasilitas print di blog, layak nya
yang banyak terdapat di situs-situs internet.. Memang, dengan memasang
falitas print di blog, maka akan lebih memudahkan para pembaca blog yang ingin
membaca artikel kita secara offline.
Untuk memasang falitas ini, banyak cara yang bisa di tempuh. Ada yang memasang
script dari yang rumit nya minta ampun sampai dengan script yang sederhana. Untuk
mendapatkan script tersebut sangatlah mudah, coba lakukan googling Silahkan
tulis keyword atau kata kunci yang berhubungan
semisal script print this page pada mesin pencari (search engine) yang ada di sebelah
kanan atas blog ini. Bagi yang sedikit malas untuk ber googling ria, silahkan baca
artikel ini sampai selesai.
Agar tidak membingungkan, saya memilih cara yang sederhana tapi tetap berfungsi secara
semestinya yaitu memasang script yang sederhana tapi tetap berfungsi secara baik.
Agar telihat lebih manis, ada banyak pembuat situs menggandengkan link untuk print
berderetan dengan icon berbentuk printer, maka dari itu saya pun akan
mencoba membuat link untuk print beserta icon print.
Langkah pertama yaitu membuat icon berbentuk print, jika anda tidak mahir menggambar
tentu saja ada banyak situs penyedia icon secara gratis di internet. Lagi-lagi silahkan tulis
keyword yang berhubungan semisal free icon pada mesin pencari di sebelah
kanan atas blog ini. Sebagai contoh, saya mempunyai icon printer seperti ini .
Jika anda sudah mempunyai icon yang mau di pasang, langkah selanjutnya adalah mengupload
icon tersebut ke server tempat anda biasanya menyimpan gambar. Sebagai contoh saya menyimpan icon print
di google pages, untuk cara-cara upload ke google pages sudah saya ulas pada postingan yang ini.
Sebagai contoh, icon yang saya upload mempunyai alamat seperti ini :
http://amen24.googlepages.com/printer.png
Untuk script fasilitas print, anda tinggal memakai script di bawah ini (silahkan
ganti alamat gambarnya dengan milik anda):
<a href="javascript:print(document)"><img src="http://amen24.googlepages.com/printer.png" alt="print this page" border="0"/> Print this page</a>
Hasilnya akan seperti ini (silahkan klik untuk membuktikannya!) :
Print this page
Tulisan Print this page bisa anda ubah sesuai keinginan, misal di ubah menjadi Cetak halaman ini atau
yang lainnya, perhatikan saja kodenya.
Masih bingung cara memasukannya di blog anda? ya sudah saya tuliskan langkah-langkahnya lebih detail :
- Silahkan login di blogger dengan id anda.
- Klik Layout.
- Klik Elemen Halaman.
- Klik tulisan Tambahkan sebuah Elemen Halaman.
- Setelah muncul popup, klik tombol TAMBAHKAN KE BLOG yang berada di bawah tulisan HTML/JavaScript.
- Copy lalu paste kode berikut pada elemen halaman tadi :
- Klik tombol simpan perubahan.
- Pindahkan elemen yang baru di buat tadi ke tempat yang anda sukai.
- Klik tombol SIMPAN.
- Selesai. Silahkan lihat hasilnya.
Selain bentuk link seperti yang saya terangkan di atas, ada juga yang memasang
fasilitas ini dalam bentuk tombol, kodenya seperti ini :
hasilnya akan seperti ini (coba klik untuk membuktikannya !) :
Untuk langkah-langkah pemasangan silahkan merujuk pada langkah-langkah yang di atas, langkahnya
sama yang berbeda hanya kode yang di pasang saja.
Selamat mencoba !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar